Monday, August 11, 2025

HIKMAT ALLAH BUKAN HIKMAT MANUSIA - 1 Korintus 2:1-5


HIKMAT ALLAH BUKAN HIKMAT MANUSIA 1 KORINTUS 2:1–5
1. Demikianlah pula, ketika aku datang kepadamu, saudara-saudara, aku tidak datang dengan kata-kata yang indah atau dengan hikmat untuk menyampaikan kesaksian Allah kepada kamu. 2. Sebab aku telah memutuskan untuk tidak mengetahui apa-apa di antara kamu selain Yesus Kristus, yaitu Dia yang disalibkan. 3. Aku juga telah datang kepadamu dalam kelemahan dan dengan sangat takut dan gentar. 4. Baik perkataanku maupun pemberitaanku tidak kusampaikan dengan kata-kata hikmat yang meyakinkan, tetapi dengan keyakinan akan kekuatan Roh, 5. supaya iman kamu jangan bergantung pada hikmat manusia, tetapi pada kekuatan Allah.

Wednesday, August 6, 2025

HIKMAT YANG DITEMUKAN DI DALAM KRISTUS - 1 Korintus 1:26-31


HIKMAT YANG DITEMUKAN DI DALAM KRISTUS

1 KORINTUS 1:26-31

26Ingat saja, saudara-saudara, bagaimana keadaan kamu, ketika kamu dipanggil: menurut ukuran manusia tidak banyak orang yang bijak, tidak banyak orang yang berpengaruh, tidak banyak orang yang terpandang. 27Tetapi apa yang bodoh bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat, dan apa yang lemah bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan apa yang kuat, 28dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti, dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti, 29supaya jangan ada seorang manusia pun yang memegahkan diri di hadapan Allah. 30Tetapi oleh Dia kamu berada dalam Kristus Yesus, yang oleh Allah telah menjadi hikmat bagi kita. Ia membenarkan dan menguduskan dan menebus kita. 31 Karena itu seperti ada tertulis: ”Barangsiapa yang bermegah, hendaklah ia bermegah di dalam Tuhan.”

KALIMAT PENDEK

KITAB 1 KORINTUS

RHEMA HARI INI

KITAB MATIUS